Kamis, 19 Januari 2012

Sepasang kenari

Burung kenari bukan asli berasal dari Indonesia, tetapi berasal dari dunia Eropa. Penyebaran burung kenari ke berbagai negara baik dikawasan Asia dan Eropa sangat cepat.


Tidak perlu sekolah atau Kuliah
Dalam ternak kenari tidak perlu sekolah ataupun kuliah sampai punya titel sarjana cukup dengan kemauan dan niat, menjiwai dan menyayangi burung kenari. Ternak kenari juga ilmu, ilmu yang didapat secara langsung dengan melakukan praktek, terjun langsung ke lapangan. Setiap peternak mempunyai teori dan cara yang berbeda-beda, jadi jika dapat terori dari peternak yang satu dengan yang lainnya, silahkan di coba mana yang menurut anda lebih mudah dan gampang dalam perawatan, biaya tidak mahal, pekerjaan tidak rumit, tidak perlu aturan yang macem-macem.

Kenari menurutku burung yang cantik dan pandai bernyanyi, menghibur dikala sedih, teman nyantai, ngisi waktu dll.

Mudah dalam perawatan
Burung kenari menyukai tempat yang bersih, untuk sangkar harus selalu bersih, jika tempatnya terjaga selalu, terasa nyaman dan aman, kenari akan selalu bunyi setiap saat. Kebersihan sangkar harus selalu dijaga agar kenari selalu sehat dan terus bernyanyi.

Faktor usia baik jantan dan betina harus benar-benar diperhatikan jangan terlalu muda dan tua. Untuk usia betina ukuran AF biasanya mulai produksi pada umur 6 bulan keatas dan untuk usia Jantan AF usia minimal 1 tahun. untuk betina jenis F1 umur minimal 8 bulan sudah siap produksi tergantung dari kebutuhan nutrisinya. Betina F2 usia produksi minimal 1 tahun keatas, itupun tergantung dengan perawatan dan kebutuhan nutrisinya.

Untuk lebih jelasnya lagi melihat betina sudah siap produksi atau belum dilihat dari suaranya dan perutnya, jika mendengar suara jantan betina gelisah terbang kesana kesini dengan suara ciap ciap ditandai dengan sayapnya ngleper-ngleper (nungging sambil nyasap-nyayap).

Jangan memasukan betina kesangkar jantan jika keduanya belum siap, akibatnya jantan bisa stress, tidak mau bunyi lagi dan lama untuk birahi lagi.

PROSES PENJODOHAN

Pada waktu dijemur sangkar jantan dan betina ditempelkan, lakukan setiap hari sampai ada tanda-tanda saling suap-suapan. Untuk sangkar betina dikasih sarang tempat bertelor, jika betina sudah siap produksi akan menyusun sarangnya, kalo sudah ada tanda-tanda seperti itu si jantan baru dimasukan ke sangkar betina.









Welcome to My Blog

INFO MENARIK

Followers

Info Menarik Buat Anda!

Ternak Burung Kenary-081382838987 (Om Silo). Diberdayakan oleh Blogger.

Pageview

Cio Cio Wer weerKewer

Search Artikel

Info Menarik Untuk Anda

MERDEKA

- Copyright © 2013 Perawatan Burung Kenari -Robotic Notes- Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -